Thursday, 29 June 2017

Merawat Pakaian Berserat




Merawat pakaian adalah satu bagian penting bagi ibu rumah tangga yang sangat memperhatikan penampilan baik untuk suami atau anak-anaknya.
Cara ini mungkin dapat membantu bagi para ibu rumah tangga yang sulit untuk memahami sesuatu dengan cepat.


Merawat pakaian suami dan anak-anak tentu sudah menjadi kewajiban ibu rumah tangga yang sangat memperhatikan penampilan, bahwa penampilan adalah langkah penting untuk memulai hari. Dengan pakaian halus dan bersih dapat membuat orang enak memandangnya apabila pakaian anak-anak anda lusuh dan kusut mereka berkemungkinan akan menjauhi anak anda dan mereka menjadi tidak memiliki teman yang banyak. Prioritaskan bagian yang terpenting untuk masa depannya ialah soal penampilan.

Beberapa tips merawat pakaian atau kemeja pria dan pakaian anak-anak yang mudah luntur karena pewarna lebih kental dibanding pakaian orang dewasa.

1. Pisahkan Pakaian saat dicuci

Cara efektif ini mampu memperlihatkan hasil yang maksimal, ketika seorang ibu mencuci pakaian dengan memisahkan pakaian luntur atau pakaian rumah dan pakaian bepergian itu sudah menjadi bagian merawat pakaian seseorang yang ibu cintai. Pakaian suami yang hendak dipakai ke kantor sebaiknya pisahkan dari pakaian ibu dan anak, karena pakaian anak lebih memiliki warna yang sangat pekat terhadap pewarna baju. Untuk itu, pisahkan mereka, untuk waktu merendam pakaian suami/pakaian kemeja hanya memerlukan waktu 3-5 menit saja kemudian sikat dengan perlahan, jangan menggunakan sikat yang kasar, gunakan sikat lembut untuk membersihkan bagian yang terkena keringat saja. Kalau suami ibu bekerja di kantor maka besar kemungkinan tidak terjadi kotor yang hebat di pakaian untuk itu gunakan saja sikat lembut tapi mampu mengangkat kotoran disana. Kemudian, saat mencuci pakaian sang anak, pisahkan mereka dengan bagian warna-warna yang mudah luntur saat direndam, kemudian rendam 5-8 menit saja dan kemungkinan bila anak ibu bermain diluar dengan pulang membawa pakaian kotor itu akan membuat ibu kesal dengan begitu rendam lebih lama sekitar 15 menitan kemudian sikat dengan kasar bila pakaian yang direndam sangat kotor, tapi ibu harus perhatikan bahwa serat kain akan cepat rusak bila di sikat terlalu kasar. Begitu pula pakaian sekolahnya, rendam dan pisahkan dengan pakaian rumah. Jika kotor sikat saja seadanya yang terkena keringat atau noda lain disana. Begitu dengan pakaian ibu sendiri, pasti ibu sudah faham dengan pakaiannya sendiri yang mudah luntur atau mudah robek saat disikat. Pisahkan dan rendam dalam 5-7 menit saja. Jangan juga sikat terlalu kuat saat pakaian pesat ibu di cuci.

2. Gunakan Pewangi

Pewangi salah satu alat untuk menjadikan pakaian ibu dan suami menjadi harum saat disetrika, pilihlah pewangi yang sesuai dengan kriteria ibu dan suami, bila anak mampu menyesuaikan dengan orangtua mereka. Karena pewangi adalah menjadi satu bagian penting bagi keluarga ibu, diyakini mampu menambah kepercayaan diri terhadap pribadi masing-masing. Untuk hasil yang maksimal, rendam pakaian selama 3-5 menit saja dalam pewangi kemudian jemur dibawah matahari yang tidak begitu menyengat karena matahari yang menyengat mampu menghilangkan wangi yang telah menempel di pakaian ibu.

3. Pilih Setrika yang Baik

Setrika adalah alat ketiga yang mampu memberikan kerapihan dalam pakaian ibu. Untuk cara ketiga ini ibu harus memerhatikan juga setrika yang baik dan bagus seperti apa untuk pakaian suami dan anak ibu dirumah. Supaya saat mereka keluar rumah terlihat rapi, bersih, dan enak dilihat. Lihat kualitas setrika yang terbaik belum tentu memberikan hasil terbaik, lihat saja dengan prestasi yang didapat oleh beberapa merk setrika yang ada di swayalan saat ibu hendak membelinya. Kemudian setelah mendapatkan setrika yang baik dan bagus dalam rating maupun praktik, barulah ibu memerhatikan suhu panas yang akan memberikan panas luarbiasa ke pakaian suami dan anak ibu. Gunakan panas sedang untuk pakaian yang mudah diatur dan gunakan panas sedikit tinggi untuk pakaian yang sulit diatur. Untuk suhu panas rendah gunakan pakaian seperti, pakaian pesta atau pakaian kemeja kantor suami yang mudah dibentuk karena kemeja kalau saja di setrika dengan suhu terlalu panas itu membuat serat pakaian menjadi putus dan membuat kemeja suami tidak tahan lama atau cepat rusak.

Perhatikan juga pada pakaian bila ada simbol-simbol seperti ini ya ibu :



Gambar ini menjelaskan pada pakaian yang mungkin tergolong bagus namun sulit diatur karena kualitas pakaian yang terbaik.

1. Gunakan air dingin untuk mencuci pakaian.
2. Jangan gunakan pemutih saat pakaian anti terhadap pemutih, karena pemutih yang berlebihan membuat serat pakaian rusak.
3. Gantung pakaian agar cepat kering walau tidak dengan sinar matahari yang terik.
4. Jangan setrika pakaian ini. Karena ada, pakaian yang bila di setrika menjadi rusak dan jelek.


Kesimpulan :

Ada banyak cara yang ibu fahami dari merawat pakaian sang suami dan anak. Namun, inilah beberapa tips merawat pakaian yang berserat dan memilah bagian pakaian yang mudah rusak dan sangat membutuhkan perawatan khusus. Terus jadi ibu yang terbaik karena dibalik kebaikan ibu akan membuahkan hasil yang baik bagi suami dan anak-anaknya, terutama.
Load Komentar

0 comments